Review Naik Kereta Api Logawa Bisnis
Rabu, 11 Desember 2019
Tulis Komentar
Review Naik Kereta Api Logawa Bisnis by hamidrailfansprp ! Perjalanan Perdana Kereta Api Logawa Bisnis Saya Coba dari stasiun purwokerto, Kereta Api Logawa Ialah Kereta Api Penumpang yang dinas rute Purwokerto Jember lewat Surabaya Gubeng Pulang Pergi atau Dan Sebaliknya. Mulai Tanggal 1 November 2019. Kereta Api Logawa Resmi Menjadi Kereta Api Campuran Bisnis - Ekonomi.
Setelah saya menyebrang kereta api kamandaka, saya mulai kedepan untuk melakukan sesi foto atau pemotretan lokomotif kereta api logawa, setelah selesai motret dan video lokomotif kereta api logawa saya bergerak menuju kereta api logawa ekonomi sambil memperlihatkan interior maupun eksteriornya, setelah itu barulah saya lanjut menuju ke topik utama yaitu kereta api logawa bisnis.
Jadi Semenjak jadi kelas campuran, kereta api logawa stamformasinya berubah dari yang sebelumnya full bawa 7 kereta ekonomi, sekarang menjadi hanya 4 kereta api ekonomi saja yang dibawa KA Logawa sedangkan sisanya membawa 3 Kereta api bisnis pada KA Logawa. saat awal pengoperasian kereta api logawa bisnis PT KAI memberikan tarif promo pada kereta api logawa bisnis, yaitu hanya 200.000an rupiah saja.
Ini merupakan pertama kalinya saya naik kereta api sepagi ini di stasiun purwokerto, dan ini ada hubungannya dengan trip naik kereta api purwojaya stainless steel, karena saya ke purwokertonya menggunakan KA Purwojaya dulu dari jakarta ke purwokerto. barulah abis itu saya lanjut ke misi utama yaitu mencoba layanan baru kereta api logawa bisnis.
Hari pertama kereta api logawa bisnis, okupansi pada kereta api kelas bisnis kereta api logawa bisnis belum begitu banyak, mungkin karena banyak penumpang setia kereta api logawa yang belum tahu akan informasi bahwa kereta api logawa sekarang ada layanan kelas bisnisnya. hal ini tentu menggembirakan khususnya bagi para pengguna jasa kereta api yang menyukai bepergian dengan kereta api kelas bisnis.
Dengan rute yang sangat jauh dari purwokerto ke jember, tentu dengan adanya kereta api logawa bisnis ini dapat memberikan kenyamanan untuk rute jauh. buat kalian yang nggak kuat duduk di kursi tegak kereta api logawa ekonomi bisa menyoba duduk di kursi yang empuk pada kereta api logawa bisnis, keunggulan adanya kereta api logawa bisnis adalah, kita bisa duduk sesuai arah lajunya kereta api logawa bisnis, jadinya tidak ada yang namanya jalan mundur di kelas bisnisnya (kecuali kursi yang ujung)
Pada awalnya, kereta api logawa bisnis ini menggunakan kereta api bisnis hasil minjam atau asistensi dari dipo kutoarjo, apa alasanya ? karena ketika itu di dipo purwokerto sudah tidak lagi memiliki kereta api kelas bisnis satupun. kalau dulu sih ada kereta kelas bisnis yang dipegang oleh purwokerto atau sebelum adanya kereta api logawa bisnis. namun sayang udah keburu tidak ada jadinya ketika muncul kereta api logawa bisnis jadi harus minjam dulu.
Konon dahulu kereta api logawa juga sempat ada layanan kereta api logawa bisnis, tapi tidak bertahan lama hingga akhirnya kereta api logawa menjadi kelas full logawa ekonomi. dan di tahun 2019 reborn logawa bisnis. saya suka banget deh sama layanan ini, jadi ada alternatif atau pilihan lain kalau bosan naik kereta api ranggajati bisa nyoba naik kereta api logawa bisnis ini, bedanya kalau ranggajati rute cirebon jember sedangkan kalau logawa rute purwokerto jember.
Sepanjang perjalanan seperti biasa kereta api logawa bisnis banyak berhenti berhentinya, tidak ada pengurangan stasiun pemberhentian meskipun telah ditambah kelas baru. dan kabar baiknya, kereta ini ketika bulan november 2019 lalu hanya muncul sampai akhir november aja, tentu bikin penasaran apakah kereta api logawa bisnis ini hanya ujicoba saja atau bukan. dan untungnya ketika rilis gapeka 2019. akhirnya muncul tuh kereta api logawa bisnis di pemesanan tiket. jadinya fix logawa bisnis jadi reguler alias beroperasi setiap hari.
Belum ada Komentar untuk "Review Naik Kereta Api Logawa Bisnis"
Posting Komentar