Review Naik Kereta Api Mataram Bisnis

review kereta api mataram bisnis
Review Naik Kereta Api Mataram Bisnis by hamidrailfansprp ! malam itu saya sudah berada di stasiun pasar senen jakarta, kali ini saya akan melakukan perjalanan naik kereta api mataram full trip dari stasiun pasar senen ke stasiun lempuyangan, update saat ini kereta api mataram telah diperpanjang rutenya menjadi kereta api mataram jakarta solo

Sebelum masuk ke stasiun saya sudah tau duluan kereta apa yang akan saya dapatkan, yaitu saya akan naik K2 0 78 13 YK, karena saya sudah mengincar sejak beberapa hari jadi target saya tercapai pada perjalanan bersama kereta api mataram bisnis ini. memangnya apa yang menarik dari mataram bisnis ? tentu kereta mataram bisnis kali ini bukan kereta api biasa, melainkan kereta api bisnis yang cukup unik.

Apa keunikannya ? keunikan dari kereta mataram bisnis yang saya naiki ini, dia hanya memiliki sedikit jendela dan setiap ukuran jendelanya besar besar dan melebar, tidak seperti kereta kelas bisnis pada umumnya. kereta mataram bisnis yang saya incar ini berjumlah 8 jendela lebar dan 1 jendela kecil, sedangkan kalau bisnis pada umumnya itu memiliki 11 jendela ukuran standar. bisa beda begitu dong

Kenapa bisa beda ? karena kereta api mataram bisnis yang saya naiki ini merupakan kereta api kelas bisnis yang masih asli atau masih original bentuknya yaitu jendelanya masih bawaan dari jepang belum diganti. karena kebanyakan kasus yang sudah sudah, kereta api kelas bisnis yang unik ini banyak yang sudah diganti jendelanya menjadi jendela ukuran standar, padahal aslinya jendelanya model melebar atau memanjang gitu.

Yang menariknya lagi, hanya ini satu satunya yang masih asli ukuran jendelanya, karena sebelum ini ada juga yang sama yaitu K2 0 78 10 CN, namun sayang sekali karena dia percepatan PA ternyata pas keluar lagi sudah diganti jendelanya menjadi ukuran standar, tetapi jumlah jendelanya tetap dipertahankan yaitu hanya 9 jendela. sama persis seperti K2 0 78 08.

Nah sebelum itu, ternyata setelah saya perhatikan ternyata bisnis 6 yang dibawa kereta api mataram ini adalah K2 0 78 39 YK, ini juga termasuk unik tetapi sayangnya sudah diganti jendelanya menjadi jendela standar, tetapi ini buat saya sedih karena ternyata kereta ini sekarang sudah tidak lagi melayani penumpang karena rencananya akan dimodif menjadi kereta penolong.

Setelah saya mampir sebentar ke bisnis 6 kereta api mataram, saya kembali ke kereta bisnis K2 0 78 13 YK yang saya naiki. untungnya saat itu penumpangnya nggak penuh jadi saya bisa pindah ke kursi yang kosong dan kemudian tidur nyenyak deh, luar biasaa. ketika sudah lewat wates saya bersiap untuk melakukan sesi foto foto untuk mengabadikan kereta ini.

Kabar gembiranya sih K2 0 78 13 ini sekarang masih dipertahankan keasliannya ketika telah menjalani perawatan dan sudah memakai livery baru ! jadi tenang deh ini masih selamat dan masih bisa kita lihat nanti untuk beberapa waktu kedepan, semoga aja awet ya.

Untuk Tarif atau Harga Tiket kereta api mataram bisnis bisa kalian cek sendiri ya , oh iya kereta api mataram ini punya 2 layanan yaitu kereta api mataram bisnis dengan kereta api mataram eksekutif. tentu fasilitas dan harga yang didapat berbeda. kereta api mataram ini menjadi pilihan menarik selain argo lawu dirute yang sama solo jakarta karena sama sama berangkat pagi hari dari stasiun solo balapan

Belum ada Komentar untuk "Review Naik Kereta Api Mataram Bisnis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel